Capcay ala Westlake
Hal pertama yang bisa dinikmati saat pertama memasuki kawasan resto yang terletak di daerah jalan Ringroad barat, Bedog Trihanggo Sleman ini adalah pemandangannya yang keren, terutama pada saat malam hari, karena dihiasi dengan lampu-lampu yang membuat suasana semakin indah disetiap sudut tempat ini. Cahaya lampu juga membuat danau tampak lebih indah karena memantulkan cahaya lampu. Walaupun danau yang ada disini adalah danau buatan, namun dibuat dengan sangat baik sehingga memberikan suasana alam danau sebenarnya. Untuk tempat menikmati makanan, beberapa tempat yang sempat saya lihat disini ada ruangan besar, di gazebo kursi, dan gazebo lesehan.
Dek Dina dan Rafie
Selain menyediakan gazebo-gazebo di sekeliling danau, resto berkonsep alam terbuka ini juga terdapat beberapa fasilitas gratis seperti taman bermain untuk anak-anak, bebek, perahu air dan alat pancing gratis yang bisa digunakan untuk memancing di danau buatan tadi. Tapi kalo dapet ikan, ikannya gak boleh diambil dan harus dilepaskan lagi ke danau. Untuk makanan, seperti tempat makan pada umumnya, resto ini juga menyediakan daftar menu makanan yang lumayan bervariasi. Ada berbakai menu ikan goreng/bakar, ayam, aneka menu seafood, nasi goreng, aneka mie, juga ada sop, capcay, tomyam, tumis kangkung, dan lain-lain (gak hafal klo harus nyebutin semua menunya satu prsatu :D). Untuk menu minumannya pun bervariasi mulai dari minuman umum yang biasanya selalu tersedia di warung-warung makan seperti es teh, es jeruk, soft drink, aneka jus dan lain sebagainya.
Salah satu menu di Westlake
Karna terletak jauh dari pusat keramainan maka ditempat ini kebisingan dari suara kendaraan bermotor nyaris tak terdengar sehingga suasana tenang pun akan anda rasakan sembari menghabiskan menu yang anda pesan. Sedangkan untuk masalah harga, mahal atau tidak itu tentu relatif ya, dan untuk kantong saya sendiri harga disini sangat tidak murah. Hehehe...
0 komentar:
Posting Komentar